Apa yang pertama kali anda pikirkan ketika mendengar kata kimia?
Apakah anda berpikir mengenai bom atau peledak yang dapat menghancurkan dan berbahaya bagi lingkungan? atau mungkin anda berpikir mengenai larutan beracun yang biasa berada di labolatorium?
Kimia adalah ilmu yang mempelajari susunan, sifat dan reaksi suatu unsur atau zat. Tidak dapat dipungkiri bahwa dalam kehidupan sehari- hari kita selalu berhubungan dengan apa yang disebut kimia. Sabun yang kita pakai agar tubuh kita bersih, kosmetik yang kita pakai agar tampil menawan , dan bahkan makanan kalengan yang biasa kita makan sebagai camilan tidak lepas dari proses kimia.
Tidak seharusnya kita merasa takut akan hal yang berbau kimia, malah sebaliknya kita harus mempelajari ilmu kimia dengan jelas sehingga kita mencapai hidup yang lebih berkualitas dengan mengetahui hal apa saja yang baik dan buruk bagi kehidupan kita.
Referensi :
http://artikata.com/arti-335220-kimia.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar